Hak Orang Tua yang Kafir

Oleh Syaikh Muhammad bin Shalih al-‘Utsaimin.
Pertanyaan :
Syaikh Muhammad bin Shalih al-‘Utsaimin Rahimahullaah ditanya : Apa sajakah hak-hak orang tua yang kafir terhadap anak-anak mereka yang muslim, juga saudara kandung atau keluarga lain yang kafir dari segi kunjungan, pemberian nafkah atau penjagaan hubungan kekeluargaan?
Jawaban :
Beliau Rahimahullaah menjawab: Seorang anak yang beragama Islam wajib berbakti kepada kedua orang tua (yang kafir) pada hal-hal yang berkait dengan dunia, berdasarkan firman Allah Subhanahu wa Ta’ala:
Dan Tuhanmu Telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, Maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia. Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kesayangan dan ucapkanlah: “Wahai Tuhanku, kasihilah mereka keduanya, sebagaimana mereka berdua Telah mendidik Aku waktu kecil”(Q.S. al-Israa’ (17): 23-24)
Allah Subhanahu wa Ta’ala memerintahkan agar kita bergaul dengan baik di dunia dengan orang tua yang kafir. Kita bisa memberikan nafkah, memberikan kebutuhan sandang dan memberikan hadiah, sambil terus mengajaknya agar memeluk Islam. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala memasukkan Islam ke dalam hati mereka sehingga berkenan memeluk Islam. Begitu juga kaitannya dengan keluarga yang tidak beragama Islam. Mereka ini memiliki ikatan kekeluargaan, maka kita harus jaga dan mendakwahkan agama Islam kepadanya, semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala berkenan membuka mata hatinya.
(Majmu Fatawa wa-Rasail, Syaikh Muhammad bin Shalih al-‘Utsaimin. Hal. 480-481).
Sumber : Majalah as-Sunnah Rubrik Fatawa. Edisi 11/Th.XII/Shafar 1430 H/Februari 2009 M. Hal. 43.
http://sabilulilmi.wordpress.com/2010/01/01/hak-orang-tua-yang-kafir/


0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger